Jakarta - Twitter Indonesia mengumumkan kolaborasi dengan akun Pulkam dalam penyelenggaraan kompetisi bertema "Ceritakan Ceritamu", pada acara temu media.
"Kompetisi Pulkam ini kami hadirkan khusus untuk Indonesia. Karena Ramadhan dan pulang kampung menjadi momen istimewa untuk penduduk Indonesia," ujar Country Business Head Twitter Indonesia, Roy Simangunsong.
Kompetisi kolaborasi Twitter dan akun Pulkam ini mengajak pengguna untuk berbagi foto, video dan cerpen via Twitter, yang menceritakan pengalaman mereka selama di perjalanan menuju dan berada di kampung halaman masing-masing.
Kompetisi ini akan berlangsung dari seminggu sebelum dan setelah hari Raya Idul Fitri. Untuk mengetahui informasi lebih lanjut terkait kompetisi ini, Roy merekomendasikan pengguna untuk memantau akun TwitterID dan Pulkam.
Akun Pulkam sendiri dibuat pada tahun 2009, merupakan akun yang hanya aktif selama menjelang hari raya Idul Fitri dan menjadi salah satu akun dengan tingkat interaksi tinggi selama masa jelang dan sesudah Idul Fitri
0 komentar:
Post a Comment