Bawang Putih, Bumbu Dapur yang Banyak Manfaat

Siapa yang tidak mengetahui bumbu dapur satu ini.  Bawang putih merupakan bumbu dapur yang sangat mudah ditemui.
Bawang putih baik dikonsumsi dalam keadaan segar.  Pilihlah bawang putih yang berwarna putih bersih tidak ada bercak hitam,  teksturnya padat dan tidak lembek,  serta tidak layu dan tidak keriput.
Kandungan yang ada di bawang putih yaitu vitamin C,  vitamin B,  Mineral P,  Ca,  K,  Fe,  Kalsium,  Potasium,  Antioksidan, Betakarotin,  dan lainnya.  Manfaat mengkonsumsi bawang putih yaitu mencegah kanker,  mengurangi radikal bebas dan racun dalam tubuh,  meningkatkan daya kerja otak,  mengurangi stres,  merawat kekuatan tulang dan gigi,  serta menjaga kesehatan tubuh.
Bawang putih yang sering kita liat biasanya berbentuk terdiri dari beberapa umbi dalam satu batang akar.  Namun ada lagi jenis bawang putih yang berbentuk bulat kecil dalam satu batang akar hanya terdapat satu umbi.  Bawang tersebut dikenal dengan bawang putih tunggal atau bawang putih lanang.  Kandungan dalam bawang putih lanang lebih tinggi dibanding bawang putih biasa,  namun bawang jenis ini agak sulit ditemui dan harganya lebih mahal.
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment